Jadilah Berkat Bagi Orang Lain

Jadilah Berkat Bagi Orang Lain  (Filipi 4:5)  Hendaklah kebaikan hatimu diketahui semua orang. Tuhan sudah dekat! Lalu Yesus berhenti dan memanggil mereka. Ia berkata : “Apa yang kamu kehendaki supaya Aku perbuat bagimu”. ( Matius 20:32 )

Nasihhat rasul dalam (ayat 5-9) hendaklah kebaikan hatimu diketahui semua orang. Tuhan sudah dekat. Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga, tetapi nyatakanlah dalam segalah hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur. 

Damai sejathtera Allah, yang melampaui segala akal, akan memilihara hati dan pikiranmu dalam Kristus Yesus. Jadi, akhirnya saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang sedaap didengar, semua yang di sebut kebajikan dan patut di puji, pikirkanlah semuanya itu.


Apa yang kamu telah di pelajari dan apa yang telah kamu terima, dan apa yang telah kamu dengar, dan apa yang telah kamu lihat padaku, lakukanlah itu. Dengan demikian Allah sumber damai akan menyertai kamu. (Yakobus 5:8) kami juga harus bersabar dan harus  meneguhkan hatimu, karena kedatangan Tuhan sudah dekat. (Ibrani 10:37)

Nasehat rasul tentunya merupakan ekspresi lahir dar rialitas batin pengalaman atas kristus yang di katakannya di dalam pasal 1-3. Yaitu memperlakukan orang dengan patut,tenggan rasa, memperhatikan orang, tidak kaku dalam menuntut hak absah seseorang. 

Ini bertolak belakan dengan ambisi yang egoistis dan kemuliaan yang sia-sia pasal 2:3 tampa mencari kepentingan sendiri atau puji-pujian yang sia-sia. Sebaiknya hendaklah dengan rendah hati yang seorang mengaggap yang lain lebih utama dari pada dirinya sendiri. Dan berlawanan dengan bersungut-sungut dan berbantah-batahan ayat 2:14 berkata bahwa lakukanlah segala sesuatu tampa bersungut-sungut dan berbantah-bantahan.

Ini adalah Kristus sebagai kebajikan unggul yang terampil dan kaum beriman. Dekat dalam ruang dan waktu. Dalam ruang dan waktu Tuhan dekat dengan kita, dalam waktu, Tuhan sudah dekat, segerah datang lagi.

Apakah kita dapat membantu sesama kita? Firman Tuhan berkata : “Janganlah menahan kebaikan dari pada orang – orang yang berhak menerimanya, padahal engkau mampu melakukannya” (Amsal 3:27 )

Apakah janji Tuhan bagi orang yang berbuat baik ? mereka akan diberikan kelimpahan yang tidak akan perna berkesudahan, jadi menabur hal hyang baik menunggu dan menui juga hasil yang baik dan memuasakan selamanyua.

Berbahagialah orang yang memperhatikan orang lemah! Tuhan akan meluputkan dia pada waktu celaka”. (Mazmur 41:1)

”Siapa menaruh belas kasihan kepada orang yang lemah, memiutangi TUHAN, yang akan membalas perbuatannya itu”. (Amsal 19:17) jadi perbuatan yang baik akan mendatangkan berkat juga yang baik, jaganlah menunda waktu dalam berbuat baik, sebab sesudah waktunya tiba maka kita tidak akan berbuat baik lagi. Kesempatan ini adalah kesempatan yang berharga bagi mereka yang tidak salah mengunakan hidup ini.

Kebaikan Menjelang Kedatangan Tuhan
Tetaplah berbuat kebaikan, bahkan semakin giat menjelang kedatangan Tuhan Perbuatan baik itu harus dilakukan untuk kemuliaan Allah  1Kor 10:31 - “Jika engkau makan atau jika engkau minum, atau jika engkau melakukan sesuatu yang lain, lakukanlah semuanya itu untuk kemuliaan Allah”. 

Perbuatan baik itu harus dilakukan karena cinta kepada Allah.
Yoh 14:15 - “Jikalau kamu mengasihi Aku, kamu akan menuruti segala perintahKu”. Jadi saudara janganlah bosan,jaganlah berpikir bahwa ketika kita membuat sesuatu yang baikkepada Tuhan/kepada manusia itu adalah sesuatu yang merugikan, ataupun sesuatu yang mengurangi keistimewaan hidup saudara, saudaraku yang berjanji untuk  berbuat baik adalah pemilik denia ini, bagaiman mungkin jika kita melakukan amanatnya Ia mau membiarkan saudara dengan saya selalu menderita. Yakinlah bahwa yang berjanji untuk memberikan kelimpahan adalah Allah yang maha tau, maha kuasa, maha mulia. Amin
Jadilah Berkat Bagi Orang Lain Jadilah Berkat Bagi Orang Lain Reviewed by Eduard Kause on 5:49 PM Rating: 5
Powered by Blogger.